Thiago Silva Resmi Berpisah dengan Fluminense, Peluang Pulang ke Chelsea Terbuka
2025-12-19 12:07:11 By Anthem
Kerja sama antara Thiago Silva dan Fluminense telah resmi berakhir. Bek senior asal Brasil itu dikabarkan berniat kembali ke Eropa agar bisa lebih dekat dengan anak-anaknya yang tengah meniti karier sepak bola di sana.
Thiago Silva bergabung dengan Fluminense pada Mei 2024 usai kontraknya di Chelsea berakhir. Awalnya, ia menandatangani kesepakatan hingga Juni 2026. Namun, kedua belah pihak sepakat mengakhiri kontrak tersebut lebih cepat, sekitar enam bulan sebelum masa berlakunya selesai.
“Thiago Silva, yang kembali ke klub tahun lalu sebagai legenda sepak bola dunia, telah meninggalkan jejak dedikasi dan kecintaannya untuk Fluminense. Klub mengucapkan terima kasih atas profesionalisme dan kontribusinya sepanjang karier, serta mendoakan kesuksesan di langkah selanjutnya,” demikian pernyataan resmi Fluminense.
Pada awal pekan, Silva sempat menjelaskan alasan kontraknya di Fluminense dibuat hingga Juni 2026—bukan mengikuti kalender kompetisi Brasil—yakni demi menjaga peluang tampil di Piala Dunia 2026 sebelum memutuskan pensiun.
Dengan berakhirnya kontrak tersebut, pemain berusia 41 tahun itu kini harus mencari klub baru yang bersedia menampungnya setidaknya hingga musim panas mendatang.
Menurut laporan ESPN, Silva mengincar klub yang berbasis dekat London agar ia tak perlu melakukan perjalanan jauh untuk menemui putra sulungnya, Isago, yang saat ini terikat kontrak dengan Chelsea. Bahkan, muncul harapan The Blues bersedia memboyongnya kembali ke Stamford Bridge.
Sebelumnya, legenda Chelsea John Terry juga memberikan dukungan terkait potensi kembalinya Silva. “Dua anaknya berada di akademi Chelsea. Tidak diragukan lagi dia akan kembali ke London untuk merayakan Natal bersama keluarganya,” ujar Terry.
Jika kembali dipercaya memperkuat Brasil di Piala Dunia 2026, turnamen tersebut akan menjadi penampilan kelima Silva setelah edisi 2010, 2014, 2018, dan 2022. Pada Piala Dunia terakhir, ia menjabat sebagai kapten, meski sejak saat itu belum lagi membela Selecao.
Saat ini, Timnas Brasil ditangani Carlo Ancelotti, pelatih yang pernah bekerja sama dengan Silva di Paris Saint-Germain dan sama-sama memiliki latar belakang dari AC Milan. Pelatih asal Italia tersebut diemban tugas untuk mengembalikan kejayaan Brasil sebagai juara dunia, yang terakhir kali diraih pada 2002.
Sedang Tayang
🔥 Populer