Alexander Zverev Selamatkan Diri Dari Kekalahan Di Munich

2025-04-20 14:15:03 By Odegaard

Petenis tuan rumah harus berjuang habis-habisan demi memetik kemenangan ketat 6-7, 7-6, 6-4 atas petenis berkebangsaan Belanda, Tallon Griekspoor di perempatfinal turnamen ATP level 500, Munich Open.

 

Griekspoor berpeluang memenangkan pertandingan pada kedudukan 5-4 di set kedua sebelum petenis unggulan pertama yang mengincar untuk menyamai pencapaian rekan senegaranya, Philipp Kohlschreiber yang memenangkan tiga gelar di Munich, mengerahkan kemampuan terbaik demi membalikkan keadaan.

 

“Saya merasa sangat gembira. Akhirnya, saya memenangkan pertandingan yang ketat,” ungkap Zverev yang mencatatkan 6-6 di antara final Australian Open dan laga pembuka di Munich.

 

“Saya kalah di beberapa pertandingan sengit seperti itu dalam beberapa bulan terakhir dan saya selalu mengatakan, ‘Saya membutuhkan pertandingan seperti ini’. Saya melakukannya kali ini. Saya merasa sangat gembira dengan bagaimana saya bertahan, terutama di set ketiga, tertinggal dengan 0/40 di service game kedua saya. Saya merasa bangga memenangkan pertandingan ini dan menantikan dua pertandingan selanjutnya, mudah-mudahan.”

 

Berkat kemenangan yang diperjuangkan selama 3 jam 14 menit, petenis tuan rumah kini unggul 7-2 dalam head to head melawan Griekspoor.